Eibar Hantam Atletico Madrid Dua Gol Tanpa Balas


NewsTerpercaya9999 - - Atletico Madrid pulang dengan kekalahan setelah ditundukkan tuan rumah Eibar dengan skor 0-2 di pekan ke-20 Liga Spanyol.

Bertandang ke Stadion Ipurua Municipal, Eibar, Minggu (19/1/2020) dini hari WIB, gawang Atletico dijebol Esteban Burgos di babak pertama dan Edu Exposito di akhir babak kedua.

Kekalahan tersebut membuat Atletico masih tertahan di peringkat tiga klasemen Liga Spanyol dengan 35 poin dari 20 laga. Atletico terpaut lima poin dari Barcelona dan delapan poin dari Real Madrid.

Sementara kemenangan ini membuat Eibar mulai menjauh dari zona degradasi. Eibar berada di peringkat 16 dengan 22 poin, unggul 7 angka dari Mallorca yang menempati zona merah.

Jalannya Pertandingan

Atletico Madrid sudah tertinggal lebih dulu di menit ke-10. Gawang Jan Oblak sudah berhasil dijebol Esteban Burgos memanfaatkan sundulan Sergi Enrich ke tiang jauh.

Sempat dianggap offside, namun VAR mengesahkan gol itu lantaran posisi Burgos masih on side. Atletico coba membalas di menit ke-15 tapi usaha Joao Felix masih bisa diredam kiper Eibar, Marko Dmitrovic, Agen Poker.

Sementara sundulan Ángel Correa menyambut crossing Vitolo masih melenceng tipis di samping gawang Eibar. Hingga turun minum, Eibar masih dapat menjaga keunggulan 1-0.

Di babak kedua, Atletico masih mencoba melanjutkan tekanannya. Usaha Ángel Correa lewat tembakan kaki kanannya dari luar kotak penalti masih dapat diamankan kiper Marko Dmitrovic di menit ke-48.

Ancaman Álvaro Morata lewat sundulannya menyambut crossing Saul Níguez juga masih dapat digagalkan Dmitrovic di menit ke-70. Tak lama berselang sundulan Felipe masih melenceng dari sasaran.

Namun di menit ke-90, Eibar mampu menggandakan skor, usai sepakan Edu Exsposito dari luar kotak penalti, gagal dibendung Jan Oblak. Eibar akhirnya memenangi laga ini 2-0.

Susunan Pemain :

Eibar: Dmitrovic, Tejero, Burgos, Bigas, Angel, Alvarez, Exposito, Leon (Cristoforo 74'), Orellana (De Blasis 80'), Inui, Enrich (Charles 87')

Atletico Madrid: Oblak, Niguez, Felipe, Savic, Arias, Correa, Herrera (Lodi 73'), Thomas, Vitolo (Clemente 88'), Morata, Joao Felix (Camello 83')

sumber: suara.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.